Meta description adalah informasi singkat yang ditampilkan pada link di hasil pencarian. Penggunaan meta deskripsi pun dinilai ampuh dalam mendukung apakah pengunjung website akan melihat konten Anda atau tidak.
Perlu diketahui, agar konten di website Anda bisa dilihat oleh banyak orang, maka tulisan yang Anda sajikan haruslah menarik, singkat dan pastinya informatif. Di sinilah pengunjung bisa memiliki gambaran secara jelas tentang konten Anda dan tertarik untuk membacanya lebih lanjut.
Daftar Baca
Manfaat Meta Description untuk Website Anda
Jika Anda sudah mengetahui apa itu meta description, maka Anda juga perlu untuk mengetahui apa saja manfaat yang bisa didapat ketika sudah membuat meta deskripsi ini.
Bisa Mendapatkan Pengunjung Dalam Jumlah Banyak
Jika Anda mencari suatu topik di mesin pencarian Google, Anda tentunya akan tertuju kepada judul konten terlebih dahulu. Namun, hal tersebut belumlah cukup untuk menjawab apa yang sedang Anda cari. Anda juga perlu untuk mengetahui informasi penting apa yang ingin disampaikan di dalam konten tersebut.
Di sinilah peran dari meta description di dalam memberikan informasi yang lebih jelas kepada pengunjung. Jika deskripsi yang disajikan jelas, menarik, dan informatif, maka pengunjung pun akan penasaran dan kemudian meng-klik konten tersebut.
Mampu untuk Mempromosikan Konten di Media Sosial
Keberadaan meta deskripsi tidak hanya bermanfaat untuk postingan di website Anda saja. Meta deskripsi juga bisa tampil di media sosial. Ini bisa muncul saat Anda membagikan konten tersebut ke salah satu platform media sosial. Jadi, Anda bisa mendapatkan banyak klik tidak hanya dari mesin pencarian Google saja, tetapi juga dari media sosial.
Bisa Meningkatkan Relevansi Konten
Melalui meta description, biasanya ada beberapa kata yang di-bold atau dicetak tebal. Kata-kata tersebut menandakan sebagai kata kunci yang sedang dicari oleh calon pengunjung. Oleh karena itu, ketika Anda membuat meta deskripsi, pastikan agar deskripsinya memuat hal yang sedang dicari oleh pembaca.
Kriteria Meta Description Yang Bisa Datangkan Traffic ke Website
Agar meta description yang Anda buat bisa bekerja secara maksimal dan mendatangkan traffic, maka ada beberapa kriteria yang harus Anda usahakan. Berikut adalah beberapa kriteria dari meta deskripsi yang bisa untuk mendatangkan traffic di website Anda.
Bahasa Yang Baik dan Bisa Menarik Pengunjung
Di dalam membuat meta deskripsi, Anda tentunya akan mengandalkan tulisan untuk bisa menarik para pengunjung. Karena tujuan dari meta deskripsi sendiri adalah untuk membuat pembaca memiliki keinginan besar mengunjungi halaman website punya Anda. Oleh karena itu, buatlah bahasa yang sebaik mungkin. Untuk kalimatnya bisa diawali dengan kata kerja akan mampu untuk membuat pengunjung merasa penasaran untuk melihatnya.
Hindari Membuat Lebih Dari 155 Karakter
Untuk pembuatan meta deskripsi, maka Anda harus menghindari untuk membuat deskripsi yang lebih dari 155 karakter. Hal ini agar meta description bisa lebih efektif dan jelas. Mesin pencarian biasanya menetapkan meta descriptian rata-rata adalah 150 sampai 160 karakter. Jika terlalu panjang, maka akan membuat kalimat menjadi terpotong.
Secara umum para pemilik website akan menggunakan kalimat narasi. Tetapi akan lebih baik jika Anda juga menambahnya dengan kalimat persuasi atau ajakan seperti “Beli sekarang selama masih promosi untuk dapatkan harga murah”.
Jangan Menggunakan Spam Keyword
Pembuatan meta description tidaklah baik jika Anda menggunakan kata yang diulang-ulang. Anda bisa menggunakan keyword yang saat ini sedang populer. Di mana dengan memanfaatkan tools berupa Google Trends untuk disisipkan.
Libatkan Penggunaan Simbol dan Angka
Selama ini banyak orang yang membuat meta deskripsi sarat dengan tulisan. Namun, Anda juga perlu untuk melibatkan penggunaan simbol dan angka serta huruf kapital dan huruf kecil untuk membuat meta description menjadi lebih efektif. Bahkan cara ini juga bisa menarik mata pengunjung untuk lebih memengaruhinya.
Berikan Konten Yang Bermanfaat
Hal yang tidak kalah penting adalah memberikan konten yang bermanfaat untuk para pengunjung. Di mana meta description tersebut mengandung solusi atas masalah pengunjung atau bisa menjawab pertanyaan pengunjung.
Jika konten yang Anda sajikan bisa sesuai dengan apa yang diinginkan oleh pengunjung dan mereka puas dengan konten tersebut, maka mereka tidak akan keberatan untuk membacanya sampai selesai. Begitu pun jika konten Anda tidak memuaskan, maka pengunjung tidak akan menyelesaikan proses membacanya dan akan segera beralih ke website yang lain.
Kelemahan Jika Tidak Menggunakan Meta Deskripsi
Meta deskripsi ini tidaklah harus diikutsertakan. Karena ada beberapa website yang tidak menggunakan meta deskripsi untuk kontennya. Google juga tidak akan melupakan website Anda atau mengcrawl keyword yang lainnya. Namun, tetap ada kelemahan yang Anda dapat jika tidak menggunakan meta description ini.
Di mana Google biasanya akan melihat kalimat yang pertama di dalam website Anda. Kalimat pertama tersebut pada umumnya berupa menu-menu yang ada di website Anda seperti “Home, About, dan Contact”.
Tentunya hasil ini tidak akan baik ketika di mesin pencarian Google. Berbeda jika Anda menggunakan meta deskripsi. Maka pencarian Google akan langsung tertuju pada deskripsi yang memberikan informasi tersebut. Jadi, usahakan agar konten di website Anda diberikan meta deskripsi Anda.
Cara Membuat Meta Deskripsi untuk Website
Untuk membuat meta deskripsi di website Anda bisa dilakukan dengan beberapa cara. Misalnya untuk membuat meta deskripsi bagi Anda yang menggunakan WordPress dengan memanfaatkan plugin Yoast SEO. Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut.
- Sebagai langkah awal, Anda harus meng-install plugin dan mengaktivasinya. Kemudian buatlah konten baru atau masuk ke salah satu konten yang sudah Anda buat sebelumnya.
- Lalu Anda bisa scroll sampai ke bawah menuju segmen Yoast SEO. Kemudian klik “Edit Snippet”.
- Setelah itu Anda bisa mengisikan meta deskripsi di bagian kolom “Meta Description” yang sudah disediakan. Anda bisa melihat warna oranye yang menunjukkan jika deskripsi kurang panjang atau pun terlalu panjang. Sedangkan warna hijau menunjukkan jika panjang deskripsinya sudah tepat. Jadi, usahakan agar Anda bisa sampai berwarna hijau.
- Kemudian jangan ketinggalan untuk meng-klik tombol “Post” atau “Publish” untuk menyimpan perubahannya.
Selain menggunakan Plugin, Anda juga bisa membuat meta deskripsi tanpa menggunakan Plugin. Di mana harus memasukkan deskripsi dengan bentuk kode HTML yang ada di halaman konten. Namun, bagi sebagian orang cara ini sedikit rumit dan akan sangat tepat jika digunakan oleh Anda yang sudah terbiasa untuk mengedit file inti di WordPress.
Jadi, salah satu upaya yang bisa Anda gunakan untuk meningkatkan traffic di website adalah dengan menggunakan meta deskripsi. Dengan menggunakan meta deskripsi, maka mesin pencarian Google pun akan memberikan hasil yang terbaik.
1 Comment
Comments are closed.